Cara Mempercepat Loading Blog

Oleh: AriaSkinz Selasa, 03 Juli 2012 0 komentar
kalau anda adalah seorang blogger, pasti ingin sekali blognya itu nyaman.
nyaman dalam arti loading cepat, enak dilihat, tidak mengandung banyak iklan, dll.
seperti halnya pada Blog Ariaskinz ini, lebih mengutamakan konten dibanding iklan (walaupun rencananya akan pasang iklan bergambar)
kecepatan blog menjadi salah satu kunci untuk membuat blog nyaman. apabila blog memiliki loading lambat biasanya pengunjung akan bosan lalu menutup blogmu dan mencari artikel lain. jadi percepatlah blog karena apabila ada pengunjung yang memiliki koneksi internet lamban, pengunjung tersebut bisa melihat artikel dengan leluasa dengan kecepatan blog yang cepat
Berikut Cara untuk mempercepat loading blog.



1. Gunakan Template Yang SEO
template yang SEO adalah salah satu kunci utama dalam mempercepat blog. gunakanlah template yang Seo friendly atau juga template tipe lain namun memiliki ukuran file kurang dari 100 kb. template yang seo banyak tersebar di Google.

2. Minimalisir Penggunaan Widget
penggunaan widget yang berlebihan bisa membuat blog menjadi berat bahkan menjadi tidak SEO .
hapuskanlah widget yang tidak berguna atau hanya menjadi hiasan saja, lebih baik gunakan widget yang berguna seperti Alexa Widget, Widget Visitor, dll. untuk meminimalisir lagi, taruh widget tersebut di footer.

3. Jumlah Post Di Homepage
apabila blog anda belum menggunakan readmore maka post di homepage harus sedikit karena akan memberatkan loading blog. untuk setting jumlah post pada homepage yaitu : Dasboard > Setelan > Format.
untuk itu gunakanlah readmore.

4. Kompres File CSS Blog
cara yang paling rumit daripada cara-cara yang diatas, karena cara yang ini sudah melibatkan HTML. mungkin cara ini adalah salah satu cara paling ampuh bagi blog yang terdapat Javascript dan CSS (semua blog biasanya terdapat file tersebut) untuk melakukan kompres file CSS bisa dilakukan di situs kompres CSS seperti CSS Compressor


Menurut saya cara diatas adalah hal yang paling berpengaruh dalam hal kecepatan blog.
Sekian Artikel dari Ariaskinz, terimakasih telah membaca artikel ini  



0 Comments
Tweets
Komentar

0 komentar:

Posting Komentar

Rules ber-Komentar disini :
- Dilarang Spam, Floating
- Komentar tidak mengadung SARA dan Pornogra*i
masih melanggar juga ? terpaksa komentar anda saya hapus